BeritaLaporan Liputan

Kepala BKD Kota Sibolga Hadiri Rapat Evaluasi Seleksi CASN 2023 di Medan

Dinas Kominfo Kota Sibolga I MEDAN – Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Sibolga, Aulia Dhuhri, S.STP., M.AP, menghadiri Rapat Evaluasi Pelaksanaan Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) se-Wilayah Kerja Kantor Regional VI BKN Medan. Kegiatan berlangsung di Fourpoint Sheraton Hotel Medan pada Selasa (19/12/23).

Rapat ini bertujuan untuk menjadi wadah diskusi dan tukar pikiran, guna meningkatkan proses rekruitmen calon ASN yang lebih profesional. Salah satu poin penting dari rapat ini adalah penandatanganan komitmen bersama terkait penggunaan aplikasi siperlantasin, dan sistem pemecahan permasalahan lintas instansi dalam hal kepegawaian.

Tujuan utama dari kegiatan evaluasi ini adalah untuk mengevaluasi pelaksanaan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2023. Dalam konteks ini, rapat berupaya mengidentifikasi permasalahan yang muncul selama penerimaan CASN guna memperbaiki proses rekrutmen di masa mendatang dan juga tahun depan untuk menerapkan merit sistem dengan melakukan talent poll atau manajemen talenta bagi asn.

Dalam sesi rapat, Kepala BKD Kota Sibolga juga menguraikan mengenai pelaksanaan pengadaan PPPK Tahun 2023 yang dilakukan secara nasional melalui beberapa tahapan, mulai dari perencanaan, pengumuman lowongan, pelamaran, seleksi, hingga pengumuman hasil seleksi dan pengangkatan menjadi PPPK. Dan juga menyoroti pentingnya feedback terhadap sarana prasarana dan aspek lainnya selama proses seleksi, yang dapat memberikan masukan berharga untuk peningkatan pelaksanaan seleksi CASN di masa depan.

Related Articles

Back to top button