300 WBP IKUTI NATAL LAPAS KELAS II-A SIBOLGA
SIBOLGA – Wali Kota Sibolga melalui Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Drs. Yasman hadir dan mengikuti perayaan Natal keluarga besar pegawai lembaga kemasyarakatan kelas II-A Sibolga beserta warga binaan yang dilaksanakan di lapangan bola lembaga kemasyarakatan kelas II-A Sibolga-Tapteng, Sabtu (17/12) siang.
Perayaan Natal ini mengangkat thema ”Karena Aku Datang Bukan Untuk Memanggil Orang Besar Melainkan Orang Berdosa (Matius 9:13b)” dengan sub thema “ Dengan Semangat Natal, Kita Ciptakan Manusia Yang Berkualitas Dan Menjadi Manusia Yang Lebih Baik Serta Berjalan Dalam Tuhan”.
Mewakili Kalapas kelas II-A Sibolga, I Wayan selaku kepala keamanan lapas Sibolga menyampaikan, perayaan Natal seperti ini merupakan salah satu program pembinaan yang termasuk dalam pembinaan mental kepribadian. Beliau berharap melalui program ini warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas Sibolga dapat lebih mendekatkan diri kepada penciptanya dan dapat diberikan kesadaran untuk tidak melakukan pelanggaran hukum lagi.
Sementara itu, dalam sambutan Wali Kota Sibolga yang disampaikan oleh Kadis Sosial dan Tenaga kerja Yasman mengatakan, dengan adanya Natal sore ini, maka professional pegawai lembaga kemasyarakatan Kelas II-A Sibolga beserta warga binaan harus dirasakan sebagai kehadirannya diantara saudara – saudara merupakan hadiah penuh kasih dari Allah Bapa Yang Maha Kuasa, demi memberikan manusia keselamatan dari dosa – dosa, serta kehidupan yang kekal dan membawa kedamaian bagi pegawai lembaga kemasyarakatan Kelas II-A Sibolga beserta warga binaan dan orang – orang di sekitarnya, yang tertuang dalam pemberitaan – pemberitaan yang bernuansa damai. Sebab untuk mewujudkan mayarakat sejahtera, maka kegiatan pembangunan hanya dapat berjalan apabila ada kedamaian.
Melalui Natal ini, Yasman juga berharap kepada para pegawai lembaga kemasyarakatan Kelas II-A Sibolga beserta warga binaan mampu memperbaharui semangat penghargaan di hati masing-masing, mampu merefleksikan kasih Tuhan dalam kehidupan sehari-hari, serta mampu membangun semangat kebersamaan, Natal juga harus disikapi sebagai upaya memotivasi pembaruan iman, cinta kasih, kesederhanaan dan solidaritas, katanya.
Perayan Natal ini dihadiri oleh 300 Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Sibolga, Bupati Tapteng yang dalam hal ini d iwakili oleh Kepala Dinas Pertanian Tapteng, pendeta tim pelayanan pada Gereja Immanuel Lapas Sibolga, Praeses HKI Pdt. Jhon Piter Napitupulu serta Kapolsek Pandan. (hendri/amir)