Laporan Liputan

GPIB SILOAM AKAN LAKSANAKAN SEMINAR BAGI PEREMPUAN GEREJA SE-KOTA SIBOLGA

SIBOLGA – Panitia Hari Ulang Tahun (HUT) Gereja GPIB Siloam ke-68 akan melaksanakan seminar bagi perempuan-perempuan gereja se-Kota Sibolga, hal tersebut diungkapkan panitia ulang tahun GPIB Siloam saat audiensi ke Wali Kota Sibolga Drs. Syarfi Hutauruk diruang kerjanya, Senin (10/10) pagi, terkait rencana kegiatan HUT Gereja Siloam yang di rencanakan akan dilaksanakan pada tangal 22 dan 23 Oktober nanti.

Ibu Pendeta J. Barus saat mendampingi panitia pelaksana kegiatan tersebut menyampaikan ke Wali Kota Sibolga, bahwa rancangan acara yang akan dilaksanakan dalam merayakan hari ulang tahun GPIB Siloam diisi dengan berbagi acara, diantaranya lomba seminar perempuan serta ibadah syukur. Panitia pelaksana merencanakan, akan memulai acara lomba mulai 15 Oktober dan di tanggal 22 nantinya akan melaksanakan seminar, serta puncak acara pada tanggal 23 Oktober akan dilaksanakannya acara Ibadah Syukur, bebernya.

Lanjutnya, Seminar sehari yang akan dilaksanakan bertajuk “Cantik Rohani dan Cantik Jasmani”, akan diisi oleh pemateri yang akan didatangkan dari Kota Medan dan Jakarta dengan melibatkan bukan hanya dari perempuan Gereja GPIB saja, namun juga melibatkan perwakilan perempuan Gereja se-Kota Sibolga, ungkap Pdt J. Barus.

Menanggapi penyampaian panitia HUT GPIB, Wali Kota Syarfi Hutauruk sangat antusias dan mengusulkan dalam pelaksanaan seminar nantinya kiranya panitia juga menambahkan materi tentang anti narkoba serta kelompok sadar hukum.

Beliau mengungkapkan, pentingnya akan peran perempuan dalam keluarga. “Ibu merupakan benteng dalam keluarga,” ucapnya. Dengan memberikan materi anti narkoba dan sadar hukum, beliau mengharapkan, perempuan-perempuan Gereja mampu menjaga keluarga, utamanya anak-anak dari tindak kriminal dan pengaruh buruk penyalahgunaan narkoba, tuturnya. (nbn)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button