APBD Award 2023 Dan Rakornas Keuangan Daerah Tahun 2023 Digelar

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Mewakili Wali Kota Sibolga H. Jamaluddin Pohan, Sekretaris Bappeda Kota Sibolga Drs. Rudolf S Butar-butar, M.Pd., ikuti Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Award Tahun 2023 dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Keuangan Daerah Tahun 2023, melalui Zoom Meeting di Ruang Command Center Kantor Wali Kota Sibolga, pada Kamis (16/03/23) pagi.
APBD Award 2023 Dan Rakornas Keuangan Daerah Tahun 2023 dibuka oleh Wakil Menteri Dalam Negeri John Wempi Wetipo, S.H., M.H., didampinggi Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kemendagri Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si., dan Direktur Bisnis Wholesale dan Kelembagaan PT. Bank Rakyat Indonesia ( BRI) Agus Noorsanto.
Penghargaan APBD Award 2023 diberikan kepada Provinsi, Kabupaten dan Kota dengan kategori realisasi APBD tertinggi, realisasi belanja daerah tertinggi serta Pendapatan Asli Daerah (PAD) tertinggi, penilaian didasarkan pada perhitungan laporan realisasi anggaran dan Rencana Realisasi Anggaran (RRA) pada masing-masing provinsi, kabupaten dan kota. APBD Award 2023 terdapat 3 kategori, yaitu realisasi pendapatan tertinggi, belanja daerah tertinggi dan peningkatan PAD tertinggi. Masing-masing kategori, terdapat 5 besar yang diberikan kepada Provinsi, Kabupaten dan Kota.
Turut hadir mendampingi Sekretaris Bappeda Kota Sibolga, Kepala Bidang Pendapat BPKPAD Kota Sibolga Riatno Jonni Parulian, S.E., Kepala Bidang Perbendaharaan dan Akuntansi BPKPAD Kota Sibolga Ahmad Fajrin Telaumbanua, S.Pi, M.M., dan Kepala Bidang Belanja BPKPAD Kota Sibolga Nirwan Syah Putra, S.IP, M.M.