PEMKO SIBOLGA MELAKSANAKAN PENYEMBELIHAN 25 HEWAN QURBAN
SIBOLGA – Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kota Sibolga melaksanakan sholat id Hari Raya Idul Adha 1437 H di Lapangan Simare-mare, Senin (12/9) pagi, yang dihadiri Wali Kota Sibolga bersama ribuan masyarakat Kota Sibolga. Selain menggelar sholat id, PHBI Sibolga juga menyembelih 25 hewan qurban yang dibagikan ke sebagian umat muslim yang ada di Kota Sibolga.
Pelaksanaan Sholat Idul Adha tersebut dipimpin oleh Ustadz H Zainun Sinaga dan berlangsung dengan penuh hikmad dan lancar. Sebelumnya, pada Minggu malam (11/9) ribuan umat muslim di Kota Sibolga ramaikan pawai takbiran Idul Adha 10 Dzulhijjah 1437 Hijriah, dengan mengelilingi Kota Sibolga sembari mengumandangkan takbir.
Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM dalam sambutannya menyampaikan, bahwa Idul Adha setiap tahun dirayakan oleh umat muslim di seluruh dunia termasuk di Kota Sibolga, seharusnya tak lagi dimaknai sebatas proses ritual semata, akan tetapi diletakkan dalam konteks peneguhan nilai-nilai kemanusian dan spirit keadilan.
Idul Adha merupakan refleksi atas catatan sejarah perjalanan kebajikan manusia dimasa lampau, untuk mengenang perjuangan monoteistik dan humanistik yang ditorehkan Nabi Ibrahim Alaihissalam. Idul Adha bermakna keteladanan Ibrahim yang mampu mentransformasi pesan keagamaan ke aksi nyata perjuangan kemanusian dalam bentuk ketaqwaan kepada Allah SWT. Ritual qurban bukan cuma bermakna bagaimana manusia mendekatkan diri kepada Tuhannya, akan tetapi juga mendekatkan diri kepada sesama, terutama mereka yang kurang mampu dan terpinggirkan. Dengan berkurban, secara tidak langsung kita mendekatkan diri kepada mereka yang fakir dan mengajak mereka yang lemah untuk bersama-sama mempererat tali silaturahmi dan saling berbagi, ucap Wali Kota Syarfi Hutauruk.
“Dengan indikator banyaknya hewan yang diqurbankan di Kota Sibolga, membuktikan bahwa Kota Sibolga memiliki potensi yang kuat dalam membangun ekonomi umat, dan melalui momentum ini, saya mengajak kepada kita semua mari jadikan ibadah qurban menjadi gaya hidup membantu sesama,” pungkasnya.
Diakhir sambutannya, Wali Kota Syarfi Hutauruk turut mengajak seluruh Jemaah untuk mendoakan saudara-saudara kita yang sedang melaksanakan ibadah haji, semoga senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan, sehingga dapat kembali ke tanah air dengan sehat wal’afiat serta predikat haji mabrur, pintanya. (amir)