MTQ TINGKAT TK, SD/MI/MDA/TPA/TPQ SE-KOTA SIBOLGA RESMI DI BUKA
SIBOLGA – Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM secara resmi membuka MTQ tingkat TK,SD/MI/MDA/TPA/TPQ se-Kota Sibolga Tahun 2016, yang diikuti sebanyak 150 peserta untuk cabang Tilawah dan 20 orang untuk cabang Hifdzil. Berlangsung di jalan Thamrin, Kelurahan Kota Baringin, Kecamatan Sibolga Kota, Senin (22/6). Turut hadir pada acara ini anggota DPRD Komisi III Hendra Sahputra, Muspida Kota Sibolga, para pimpinan SKPD Pemko Sibolga, Camat dan Lurah, tokoh agama dan insan pers.
Pelaksanaan MTQ ini akan berlangsung pada hari Rabu s/d Jumat tanggal 22 – 24 Juni 2016, yang mana acaranya difokuskan di Masjid Agung dan Masjid Al Akbar Kantor Wali Kota Sibolga. Ada dua (2) cabang yang diperlombakan, yaitu Tilawah putra dan putri serta Hifdzil putra dan putri.
Tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk memotivasi dan menumbuhkan kecintaan anak-anak terhadap Al-Qur’an, sehingga mereka bisa lebih dekat dengan Al-Qur’an baik itu untuk ibadah maupun untuk hafalan.
Dalam sambutannya, Wali Kota Sibolga mengatakan, MTQ tingkat SD/MI/MDA/TPA/TPQ adalah momentum sangat strategis dalam meningkatkan kapabilitas paran siswa dan ajang menapaki prestasi maksimal dalam seni membaca Al-Qur’an. Beliau juga mengatakan, bahwa bukan hanya menuntun manusia tapi Al-Qur’an juga mengatur segala dimensi kehidupan.
“Al-Qur’an tidak hanya menuntun manusia kepada Tuhannya, namun juga mengatur segala dimensi kehidupan yang ada. Oleh karena itu MTQ ini bukan hanya perlombaan semata, namun juga mempertahankan syiar Islam sekaligus menguatkan adab peserta didik untuk menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman kehidupan untuk kehidupan yang lebih baik. Banyak yang pintar tetapi sedikit yang beradab”, tegas Syarfi.
Diakhir sambutannya, Wali Kota mengharapkan kegiatan positif ini dapat memotivasi pelajar sekolah umum untuk pengembangan karakter dan spiritual anak didik, sehingga Qori dan Qoriah dari sekolah umum dapat bersaing dengan sekolah madrasah dalam menguji kemampuan spiritual agama dan pemahamannya terhadap Al-Qur’an, khususnya kemampuan dalam membaca kitab suci umat Islam sekaligus menjadi momentum silaturahmi antara Khafilah yang hadir.
Adapun hadiah yang diberikan bagi pemenang lomba MTQ ini adalah berupa piala dan uang pembinaan baik Tilawah maupun Hifdzil. Untuk juara I Rp. 1.000.000, juara II Rp. 900.000, juara III Rp. 800.000, harapan I Rp. 700.000, harapan II Rp. 600.000 dan untuk harapan III Rp. 500.000. (hendri/amir)