Berita

WALI KOTA BUKA ACARA PENCANANGAN KAMPUNG KB

SIBOLGA Wali Kota Sibolga Drs. HM. Syarfi Hutauruk, MM membuka Pencanangan Kampung KB Kota Sibolga Tahun 2016 yang dirangkai dengan Pencanangan Bulan Bhakti IBI KB Kesehatan Kota Sibolga Tahun 2016 dan pengukuhan Forum Anak Kota Sibolga Tahun 2016 di Lingkungan II, Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga, Rabu (1/6). Ditandai dengan pengguntingan pita yang dilakukan Ketua TP PKK Kota Sibolga Nyonya Hj. Delmeria Syarfi Hutauruk, didampingi Wakil Ketua Nyonya Doharta Edi Polo Sitanggang.

Acara ini juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Sibolga Edi Polo Sitanggang, anggota DPRD Sumatera Utara Delmeria Sikumbang yang juga  Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sibolga, Kepala Badan KB dan Pemberdayaan Perempuan Kota Sibolga dr. Y. Banjarnahor dan juga Kabid KB/KR Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Utara  A. Sofyan Rangkuti SE, Map, dan unsur Muspika.

Dalam Kesempatan ini, Wali Kota Sibolga Drs. HM. Syarfi Hutauruk menyampaikan bahwa, “Kampung KB merupakan miniatur pelaksanaan Program KB secara terpadu dan komprehensif di tingkat lini lapangan, yang konsepnya memadukan Program KB dengan program pembangunan lainnya seperti pendidikan, kesehatan, ekonomi dan lain-lain”, kata Syarfi Hutauruk. 

Kampung KB di desain sebagai upaya pemberdayaan masyarakat terhadap pengelolaan Program KB, dan Pemerintah hanya menstimulasi dan melakukan pendampingan, selebihnya menjadi tanggung jawab masyarakat. 

“Harapannya dengan terlaksananya kampung KB di Sibolga ini, akan terwujud keluarga kecil bahagia dan sejahtera. Oleh karena itu, kita jangan segan – segan untuk selalu mensosialisasikan 2 anak cukup”, pungkas Syarfi Hutauruk. 

Sebelumnya Lurah Pancuran Bambu Alam Satriwal Tanjung, S. Sos yang merupakan Ketua Panitia pada Kegiatan ini melaporkan, bahwa  tujuan umum dari program kampung KB ini adalah meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kelurahan melalui program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga serta pembangunan sektor terkait dalam mewujudkan keluarga kecil berkualitas.

Kepala Badan KB dan Pemberdayaan Perempuan dr. Y. Banjarnahor mengatakan, bahwa dalam  rangkaian kegiatan ini juga dilaksanakan Pengukuhan Forum Anak Kota Sibolga yang berasal dari perwakilan sekolah – sekolah menengah atas  (SMA) sederajat yang ada di Kota Sibolga oleh Wali Kota Sibolga.           (rian)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button