Laporan Liputan

Kwarcab Pramuka Kota Sibolga Gelar Upacara Apel Besar HUT Pramuka Ke-61

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Sibolga mengelar Upacara Apel Besar memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke-61 Tahun 2022 yang dilaksnakan di Lapangan Simare-mare Kota Sibolga, Pada Jum’at (21/10/2022), Sore.


Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Kota Sibolga, bertindak sebagai Inspektur Upacara. Kegiatan diawali dengan pertunjukan devile antar gugus depan, Pemeriksaan Barisan, dan dilanjutkan dengan upacara apel besar, serta diisi dengan pertunjukan tari dari gugus depan SMP Negeri 1 Kota Sibolga, dan diakhiri dengan penurunan bendera merah putih.

Wali Kota Sibolga selaku KAMABICAB menyampaikan pada sambutannya ” Tema mengabdi tanpa batas untuk membangun ketangguhan bangsa”ini menunjukkan tekad kita untuk terus mengabdi tanpa batas di berbagai bidang. Semua bentuk pengabdian yang kita lakukan sejalan dengan kode kehormatan kita, yaitu Dwi Satya dan Dwi Darma untuk golongan pramuka lainnya. Disemua kode kehormatan gerakan pramuka itu ditekankan pentingnya bertakwa kepada Tuhan Yang Mahas Esa yang diantara lain diwujudkan dengan saling menolong dalam semangat persaudaraan tanpa membedakan-bedakan suku, agama, ras antar golongan”, ucap Wali Kota.


Sebelumnya, Dalam Laporan Panitia Pelaksana Halimatus Sakdiah Siregar S.Pd, MM menyampaikan “kegiatan HUT ke 61 Gerakan Pramuka ini dilaksanakan dengan rangkaian perkemahan prestasi siaga tahun 2022 merupakan kegiatan temu Pramuka Siaga se-Kota Sibolga. Peserta yang diikuti gudep sekolah dasar se-Kota Sibolga berjumlah 20 orang terdiri dari (10 orang putra dan 10 orang putri) dari masing-masing gugus depan”, ucapnya melaporkan.

Kegiatan pesta siaga tahun 2022 ini adalah sebanyak 17 sekolah. Kegiatan tahun ini dipusatkan disimare-mare Kota Sibolga yang dilaksanakan dari tanggal 12 hingga 21 Oktober 2022.


Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua TP.PKK Kota Sibolga, Hj.Farida Hanum Siregar beserta para pengurus, Sekda Pemko Sibolga, M.Yusuf Batubara, S.K.M.,M.M., Para Perwakilan Forkopimda Kota Sibolga, Para Pimpinan OPD Kota Sibolga, Camat dan Lurah Sekota Sibolga, Ka.Kwarcab Kota Sibolga, Arya Wirawan Panjaitan, S.Pd., beserta para pengurus kwarcab kota sibolga, serta para orang tua didik gugus depan.

Related Articles

Back to top button