Wali Kota Sibolga Terima Audensi RRI Sibolga

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, menerima audiensi Radio Republik Indonesia (RRI) Kota Sibolga, di Aula Nusantara II Kantor Wali Kota, pada Rabu (12/10/22) pagi.
Perwakilan dari RRI Kota Sibolga yang juga Koordinasi Festival Pelajar Nusantara (FPN), Rosmawan Hutabarat menyampaikan, “Kehadiran kami bersama anak-anak, merupakan pendamping dari kegiatan Festival Pelajar Nusantara (FPN), kegiatan ini sebenarnya bukan dari RRI, namun kegiatan yang khusus di tunjuk dari pusat untuk anak-anak yang Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) yang ada di Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng). Pemerintah mungkin berharap bahwa anak-anak ini bisa membina masadepan bisa mandiri, kreatif, dan penerus bangasa. Kami RRI Sibolga sebagai wadah bagi kegiatan ini yang menyediakan tempat buat acara ini, kegiatan ini nantik akan dilakukan di depan kantor RRI Sibolga”, Ucapnya.
Ketua FPN Sibolga-Tapteng, Praditya P. Irawan, menyampaikan, ” Kami ingin memberi tau kepada Wali Kota Sibolga terkait kegiatan FPN nantinya sekaligus mengundang Wali Kota Sibolga untuk pembukan acara tersebut serta memohon bantuan partisipasi untuk terlaksananya kegiatan ini, kegiatan ini direncanakan pada tanggal 23 hingga 28 Oktober 2022, yang dilaksanakan di depan halaman Kantor RRI Kota Sibolga, peserta pada acara ini kurang lebih dari 90 orang SMA/SMK/MA yang ada di Kota Sibolga-Tapteng.”
Sambut baik kedatangan RRI Kota Sibolga, Wali Kota Sibolga menyampaikan, “Terimakasih atas kedatangan kalian ke tempat ini, kami dari pemerintah kota Sibolga akan mendukung kegiatan ini, pemerintah kota turut berpartisipasi dalam kegiatan ini, semoga kegiatan yang akan dilaksanakan ini dapat berjalan dengan baik, dan saya akan mengusahakan hadir pada acara pembukaan nantinya apabila tidak ada kegiatan di luar Kota Sibolga.”
Turut hadir dalam acara ini, Asisten Administrasi Pembangunan dan Umum Hendra Darmalius, A.Pi., M.M., Kadis Pendidikan dan Kebudayaan, Dra. Masnot Hasibuan, M.A., Plt. Kadis Parpora Kota Sibolga, Riniwati Pohan, S.E., Sekretaris Dinas Kominfo Kota Sibolga Togi Marito Sitompul, S.Sos., perwakilan RRI Kota Sibolga dan para Panitia FPN.