BeritaLaporan Liputan

Wali Kota Sibolga Lepas Kafilah Lasqi kota Sibolga Ikuti Festival Tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, melepaskan Kafilah Lembaga Seni dan Qasidah Indonesia (Lasqi) kota Sibolga untuk mengikuti Festival tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022, dari Aula Nusantara 1 Kantor Wali Kota Sibolga pada Jumat (23/09/22) sore.

Wali Kota, menyampaikan, “Kepada peserta qasidah Kota Sibolga yang akan kita lepaskan hari ini, kami ucapkan selamat mengikuti perlombaan, kami akan selalu mendoakan semoga apa yang telah dipelajari dan dilatih selama ini dapat menjadi bekal anda sekalian dalam mengikuti festival Lasqi tingkat Provinsi Sumatera Utara tahun 2022, semoga kafilah dapat mengharumkan nama Kota Sibolga diajang tersebut”.

Sebelumnya, Ketua Umum Laqsi Kota Sibolga Riniwati Pohan, S.E., yang juga merupakan Plt. Kadis Parpora, melaporkan dasar pelaksanaan susuai dengan surat DPW Laqsi Provinsi Sumatera Utara, No : 170/B2,/DPW-Laqsi/VIII/2022 pada tanggal 18 Agustus 2022 tentang pelaksanaan Festival seni dan qasidah tahun 2022.

“Festival ini dilaksanakan selama 4 (empat) hari mulai tanggal 26 sampai dengan 29 september 2022 bertempat di Asrama Haji Medan, peserta yang mengikuti festival adalah putera dan puteri daerah yang diseleksi secara online pada cabang bintang vokalis dan pop religi, dan secara tertutup pada cabang rebana klasik. Adapun cabang lomba yang akan diikuti terdiri dari 3 (tiga) kategori dan 11 (sebelas) cabang, yaitu Cabang bintang vokalis gambus anak-anak putera, cabang bintang vokalis gambus remaja putera, cabang pop religi anak-anak putera, cabang pop religi anak-anak puteri, cabang pop religi remaja putera, cabang pop religi remaja puteri, cabang pop religi dewasa putera, cabang pop religi dewasa puteri, cabang rebana klasik remaja putera, cabang rebana klasik dewasa putera serta cabang rebana klasik dewasa puteri”.

Turut hadir dalam pelepasan ini, Sekretaris Daerah Kota Sibolga, M. Yusuf Batubara, S.K.M., M.M., Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs. H. Yasman, M.M., Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Josua Hutapea, S.Sos., Kepala Kantor (Kakan) Kesbangpol Kota Sibolga, Dedy Rachmad Saleh Lubis, S.E., M.M., Kabag Kesra Pemko Sibolga, Ahmad Irvan Lubis, S.E, para pengurus Laqsi Kota Sibolga, serta para peserta kafilah seni dan qasidah Kota Sibolga.

Related Articles

Back to top button