Berita

Sharing Session INAMPA, Wali Kota Sibolga: Saya Ingin Majukan Kota Sibolga dengan Buka Umrah Gunakan Kapal Pesiar

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, melaksanakan Sharing Session Kemaritiman dengan Presiden Indonesian Maritime Pilots’ Association (INAMPA), Pasoroan Herman Harianja, di Aula Nusantara I Kantor Wali Kota, pada Jumat (15/07/22) pagi.

Dalam sambutannya, Wali Kota Sibolga mengucapkan selamat datang kepada Presiden INAMPA beserta rombongan, “Terima kasih telah melihat langsung kondisi dan potensi Kota Sibolga sebagai Daerah Maritim. Saya menggundang Presiden INAMPA untuk datang ke Kota Sibolga ini, agar keinginan dan visi misi Kota Sibolga dapat terwujud dan tercapai dengan baik. Saya berkeinginan untuk memajukan Kota Sibolga ini dengan membuka umrah menggunakan kapal pesiar. Mendengar keinginan saya ini, Presiden INAMPA mau membantu dalam proses pengurusan umrah kapal pesiar ini.”  

“Saya berharap, Kepada Presiden INAMPA agar menyampaikan semua masukan dan ide-ide kepada kami, agar bisa membuka pemikiran kita bersama untuk berubah dan menjadi lebih baik dalam memajukan Kota Sibolga yang kita cintai ini. Kepada Pimpinan OPD untuk tetap mengikuti acara ini, mari kita berdebat terbuka di ruangan ini, berikan masukan dan saran untuk menciptakan terwujudnya visi dan misi Pemerintah Kota Sibolga,” ucap Wali Kota.

Dalam ekspos, President INAMPA Pasoroan Herman Harianja menyampaikan untuk mewujudkan Kota Pelabuhan Sibolga sebagai pusat bisnis maritim di Pantai Barat Sumatera, “Dengan menggunakan traveling umrah kapal pesiar, saya yakin, Kota Sibolga akan menjadi pusat tempat persinggahan, dan menumbuhkan perekonomian di Kota Sibolga. Mari kita ubah pola pikir menjadi yang lebih baik lagi, saling bekerja sama agar dapat mewujudkan visi dan misi Wali Kota Sibolga.”

Pada kesempatan ini, President INAMPA memberikan topi nahkoda kepada Wali Kota Sibolga agar Wali Kota Sibolga dapat memajukan dan menjalankan Kota Sibolga dengan baik, mewujudkan semua visi dan misinya. Sebaliknya, Wali Kota Sibolga memberikan plakat kepada Presiden INAMPA sebagai tanda silaturahmi berjalan dengan baik.

Sebelum mengakhiri acara, Sekda Kota Sibolga, M. Yusuf Batubara, S.K.M., M.M., mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada President INAMPA yang berkenan hadir dan memberikan masukan dan arahanya agar Pemerintah Kota Sibolga dapat berubah menjadi yang lebih baik lagi kedepannya.

Berhadir dalam acara ini, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Bustanul Arifin, S.T., M.M., para Asisten, Pimpinan OPD, Kabag, Camat dan Lurah se-Kota Sibolga, Direktur PD Sibolga Nauli, Marojahan Panjaitan, S.E., Ketua Baznas Kota Sibolga, Kamil Gulo, S.Pd.I., Kepala Sekolah se-Kota Sibolga dan rombongan INAMPA.

Related Articles

Back to top button