Wali Kota Sibolga Upa-Upa dan Tepung Tawari 25 JCH Kota Sibolga

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, memberikan upa-upa dan tepung tawar kepada 25 Jama’ah Calon Haji (JCH) Kota Sibolga, yang dilaksanakan di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Sibolga, pada Kamis (02/06/22) pagi.
Wali Kota mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji kepada para JCH, “Semoga mampu melakukan persiapan yang optimal. Yakinkan perjalanan ibadah haji ke tanah suci senantiasa dilindungi oleh Allah SWT jika dilaksanakan dengan ikhlas.”
“Pelaksanaan tepung tawar ini, merupakan rasa syukur kita kepada Allah SWT, setelah beberapa tahun terakhir ini tertunda karena Covid-19. Ibadah Haji terakhir dilaksanakan di tahun 2019. Kepada Bapak dan Ibu yang akan menuju Ibadah Haji dapat mempersiapkan diri dengan baik. Dalam pelaksanaan Ibadah Haji nanti, sangat dibutuhkan kesabaran dan fisik yang kuat, juga kesehatan dan mental untuk berangkat terutama saat melakukan tawaf,” ucap Wali Kota, serta menyarankan untuk tidak membawa terlalu banyak perlengkapan, “Karena di tanah suci nantinya, juga sudah tersedia segala kelengkapannya. Kami mendoakan Bapak dan Ibu, para calon haji, kembali nantinya dengan selamat dan memperoleh predikat haji yang mabrur dan mabrurah.”
Berjumlah 25 orang dengan rincian 4 laki-laki dan 21 perempuan, dan yang paling tua jamaah haji asal sibolga berusia 65 tahun dan termuda 38 tahun. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sibolga, Drs. H. Bahrum Saleh, M.A., menyatakan juga akan ikut berangkat ke tanah suci beserta istri, “Saya berjanji akan membimbing dan menuntun para jama’ah Haji Kota Sibolga melaksanakan ibadah haji dengan baik. Semoga nantinya kita dapat menjadi haji yang mabrur dan mabrurah, sepulangnya ke Kota Sibolga dengan keadaan sehat dan selamat.”
Turut hadir dalam acara ini, Unsur Forkopimda, Wakil Ketua DPRD, Jamil Zeb Tumori, S.H., M.A.P., Sekda Kota Sibolga, M.Yusuf Batubara, S.K.M, M.M, para Staf Ahli, Asisten, Pimpinan OPD, Camat dan Lurah se-Kota Sibolga, Kepala KPw BI Sibolga, Aswin Kosotali, Kepala Bank Sumut Cabang Sibolga, Muhammad Fadhil, Ketua TP. PKK, Hj. Farida Hanum Siregar, Ketua DW Persatuan Kota Sibolga, Masnah, S.E., Ketua MUI, FKUB, Alwasyliah, Muhammadiyah, perwakilan IPHI, serta para Ulama.