Wali Kota Hadiri Safari Ramadhan dan Buka Puasa Bersama PT. PLN (Persero) UP3 Sibolga

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, menghadiri Safari Ramadhan dan Buka Puasa Bersama PT. PLN (Persero) UP3 Sibolga yang dilaksanakan di Jalan Dr. Ferdinand Lumban Tobing nomor 20, Kelurahan Huta Tonga-tonga, Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga, pada (27/04/22) malam. Acara diawali dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu serta Tausiah yang di sampaikan oleh Al Ustadz Chairil Anwar.
Dalam sambutan Wali Kota menyampaikan, “Melalui kesempatan ini, kami sampaikan bahwa Pemerintah Kota Sibolga telah membangun kerja sama yang baik dengan instansi vertikal termasuk dengan PT. PLN yang ada di Kota Sibolga, dalam mendukung dan mengemban tugas-tugas pelayanan kepada masyarakat dan negara, sehingga sejalan dengan visi Pemerintah Kota Sibolga. Yakni, menjadikan masyarakat Sibolga yang Sehat, Pintar, dan Makmur.”
“Pemerintah Kota Sibolga berupaya menjalin hubungan baik, sehingga diharapkan nantinya proses pembangunan yang ada, berjalan dengan baik dan lancar, serta meningkat dari waktu ke waktu. Mari kita mengenal satu sama lain, maka dalam pelaksanaan tugas nantinya, menghadapi kendala ataupun hambatan semakin dapat kita minimalkan. Sehingga, penanganan tugas-tugas dapat dilaksanakan dengan baik dan benar,” tambah Wali Kota.
Setelah mendengarkan sambutan dari Wali Kota Sibolga, acara dilanjutkan dengan makan malam bersama, sholat magrib bersama dan diakhir dengan meninjau posko mudik lebaran PT. PLN (Persero) UP3 Sibolga.
Terlihat hadir dalam acara ini, GM UIW Sumut, SRM Perencanaan, Eko Prihanda, SRM Niaga, Chairuddin, Manager UP3 Sibolga, Darwin Simanjuntak, Asisten Administrasi Pembangunan dan Umum, Hendra Darmalius A.Pi., M.M.,
Tenaga Ahli Bidang Sosial dan Keagamaan Islam, Kamil Gulo, S.Pd.I, serta para pegawai PT. PLN (Persero) UP3 Sibolga.