Berita

Wali Kota Sibolga Menerima Cendramata Dari KSAL DR. Marsetio, Pada Acara Peresmian Monumen Oswald Siahaan dan Lapangan Tembak BO Hutagalung

SIBOLGA – Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI DR. Marsetio meresmikan Monumen Oswald Siahaan dan Lapangan Tembak Bahder Ombun (BO) Hutagalung di Markas Lanal Sibolga, dan seusai penandatanganan prasasti, KSAL DR. Marsetio memberikan cenderamata berupa buku kepada Wali Kota Sibolga, Kamis (20/11).

Danlanal Sibolga Letkol (P) I Gusti Putuh Ngurah Sedana mengatakan, yang menjadi alasan terpilihnya nama tokoh putra daerah Sibolga dan Tapanuli Tengah sebagai nama sebuah monumen dan juga nama lapangan tembak dikarenakan Lettu ALRI Oswald Siaahaan merupakan tokoh pejuang Sibolga dan Tapteng  yang mempelopori perlawanan laut Sibolga dan Tapteng pada masa agresi militer I dan agresi militer II jaman penjajahan dulunya. Sedangkan Laksamana Muda TNI (Purn) Alm Bahder Ombun Hutagalung yang merupakan tokoh masyarakat yang berkiprah dalam kedinasan TNI Angkatan Laut dengan pangkat terakhir Laksamana Muda TNI, serta pernah menduduki jabatan strategis sebagai Kepala Sandi Negara.

Peresmian monumen Oswald Siahaan dan Lapangan Tembak Bahder Ombun (BO) Hutagalung dilakukan dengan penandatanganan Prasasti oleh KSAL DR. Marsetio dengan didampingi oleh Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk dan Plt. Bupati Tapanuli Tengah Syukran Tanjung. Turut menyaksikan penandatanganan prasasti oleh para perwira tinggi dijajaran Staf Angkatan Laut, perwira jajaran Lantamal I dan II, perwira jajaran Mako Lanal Sibolga, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan undangan.

Laksamana TNI DR. Marsetio mengatakan dalam sambutannya bahwa, dengan dibangunnya monumen dan lapangan tembak ini kiranya menjadi peninggalan sejarah yang dapat di abadikan dan dikenang masyarakat Sibolga-Tapteng. KSAL juga berjanji memogramkan pemberian bantuan kepada Mako Lanal Sibolga berupa satu (1) unit kapal patroli TNI AL dan pengalokasian anggaran untuk rehabilitasi gedung Mako Lanal Sibolga.       (hen)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button