Laporan Liputan

Sibolga Raih Juara 2 Tingkat Khatil Qur`an

SIBOLGA –Walikota Sibolga Syarfi Hutauruk menerima laporan dari Ismar Rusidi staf Dinas Catatan Sipil Kota Sibolga, peraih juara 2 pada Musabaqoh Tilawatil Qur`an (MTQ) KORPRI Tingkat Nasional II Banda Aceh, dari cabang Khatil Qur`an, saat menghadap ke Rumah Dinas Walikota Sibolga, kamis (28/08).

Ismar menuturkan bahwa ia satu-satunya perwakilan dari Kota Sibolga yang lulus seleksi untuk mewakili Sumatera Utara dalam ajang MTQ KORPRI tingkat nasional II di Banda Aceh yang berlangsung dari tanggal 19-24 Agustus lalu. Selanjutnya Ismar menyampaikan ada 30 Provinsi dan 11 Kementrian yang ikut berlaga dari berbagai cabang perlombaan, salah satunya cabang Khatil Qur`an (Kaligrafi Al-Quran) yang jarang sekali di menangkan Sumatra Utara, karena seni menulis dan menghias dalam tulisan Qur`an tidaklah mudah, perlu pelatihan yang disiplin dalam mengerjakannya. Ia berharap, agar kedepannya di Kota Sibolga ada sanggar tempat berkumbul dan pelatihan Khatil.

Walikota Sibolga menyampaikan ucapan selamat dan terimakasih kepada Ismar yang telah mengharumkan nama Kota Sibolga di kanca nasional. Ia mengatakan, pengalaman selama mengikuti MTQ KORPRI II Banda Aceh merupakan pengalaman dan pelajaran berharga bagi Ismar, kiranya dapat dipertahankan serta ditingkatkan kemudian hari, walaupun saat ini baru bisa juara 2. Harapan kita tahun berikutnya kita bisa meraih juara 1, cetusnya. Walikota juga berharap kepada Ismar agar ilmu yang dia dapat bisa diterapkan di Kota Sibolga dengan turut sebagai pelatih buat rekan-rekan Ismar yang mau belajar tentang Khatil Qur`an nantinya.

Turut hadir dalam audiensi ini Sekda Kota Sibolga, Ass II, dan Kadis PKAD, dan Kadis Capil Kota Sibolga. (RIZ).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button