Berita

160 MAHASISWA UGN PADANG SIDEMPUAN PRAKTIKUM DI LINGKUNGAN PEMKO SIBOLGA

SIBOLGA – Bertempat di Aula Nusantara Kantor Walikota Sibolga, Pemerintah Kota Sibolga menerima kunjungan mahasiswa Ilmu Administrasi Negara dan Ilmu Pemerintahan semester genap T.A 2013 – 2014 Universitas Graha Nusantara Padang Sidempuan, rabu (13/14).

Kedatangan mahasiswa yang berjumlah 160 orang tersebut bertujuan untuk melaksanakan Praktikum administrasi pemerintahan di lingkungan Pemerintah Kota sibolga. Dalam paparan Drs. Yusril Harputra, M.AP, Dekan UGN yang memimpin rombongan tersebut, mengharapkan bahwa praktikum yang dilaksanakan oleh mahasiswanya selama dua hari ke depan nantinya dapat menerima banyak informasi tentang administrasi pemerintahan di lingkungan Pemerintah Kota Sibolga dari beberapa SKPD dimana mereka ditempatkan. Praktikum ini juga merupakan salah satu syarat bagi mahasiswa untuk melakukan penelitian dan skripsi. Tidak hanya itu, hasil dan laporan yang dibuat oleh mahasiswa UGN rencananya akan diberikan juga kepada Pemerintah Kota Sibolga sebagai bahan masukan.

Wakil Walikota Sibolga Marudut Situmorang dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada para mahasiswa UGN, seraya memperkenalkan Kota Sibolga. Ia berpesan agar mahasiswa UGN memanfaatkan waktu yang hanya dua hari ini untuk aktif bertanya kepada kepala SKPD terkait mengenai tupoksi sesuai SKPD masing – masing. Menurut Wakil Walikota, jurusan Ilmu Administrasi Negara dan Ilmu Pemerintahan sangat menentukan penyelenggaraan – penyelenggaraan pemerintahan secara keseluruhan.

Acara tersebut ditutup dengan penyerahan plakat dari Pemerintah Kota Sibolga kepada rombongan dari Universitas Graha Nusantara dan sebaliknya. (yul)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button