Antisipasi Penyebaran Virus Corona Dinkes Lakukan Penyemprotan Desinfektan di Masjid Agung

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Antisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19), Dinas Kesehatan Kota Sibolga bekerjasama dengan Polres Sibolga dan KODIM 0211/TT, melakukan penyemprotan desinfektan di Masjid Agung Kota Sibolga, jelang pelaksanaan ibadah Sholat Jumat, pada Jumat (20/03/20) pagi.
Dalam wawancara, Kasubbag Humas Polres Sibolga Iptu R Sormin menyampaikan, penyemprotan disinfektan rumah ibadah dilakukan sesuai dengan program dan arahan Pemerintah mencegah wabah Covid 19.
“Jadi untuk antisipasi ini, bersama Dinas Kesehatan dan Kodim 0211/TT, kami melakukan penyemprotan di masjid Agung. Sebelumnya Polres Sibolga sudah melakukan penyemprotan di Masjid Al-Hikmah dan Al-Ikhlas. Rencananya kita akan melakukan penyemprotan di seluruh rumah ibadah lainnya yang ada di Sibolga. Kita upayakan nanti langkah-langkah dengan Dinas Kesehatan untuk melakukan pengukuran suhu pada jemaat nantinya,” terang R. Sormin.