Didampingi Wakil Wali Kota, Gubsu Tinjau dan Berikan Bantuan Korban Kebakaran di Sibolga

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Didampingi Wakil Wali Kota Sibolga Edi Polo Sitanggang, S.Pi pada Jumat (31/01/20) pagi. Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi meninjau dan memberikan bantuan kepada korban kebakaran, yang melanda pemukiman warga pada Kamis (23/01/20), dan menghanguskan 24 unit rumah, di Jalan Rajawali Gang Sepadan dan Gang Makmur Kelurahan Aek Habil Kecamatan Sibolga Selatan Kota Sibolga.
Sebanyak 30 Kepala Keluarga yang rumahnya hangus terbakar, mendapatkan bantuan berupa sembako dari Gubsu. Dalam sambutannya Gubsu menyampaikan, “Setelah berbagai bencana yang terjadi ini mari kita intropeksi diri. Apa salah kita sebagai umat Tuhan, apa dosa dan kesalahan yang telah kita perbuat, mari kita semua berbenah.”
Gubsu berjanji untuk membantu biaya pembangunan kembali rumah yang terbakar sebesar 15 juta rupiah per rumah, bagi yang memiliki surat kepemilikan lahan, dan berharap masyarakat kawasan sekitar untuk tidak lagi memelihara ternak di kawasan tersebut, dikarenakan limbahnya langsung dibuang ke laut dan tidak baik untuk kesehatan.
Turut hadir mendampingi Gubsu dalam kunjungan ini, unsur BPBD Provsu, Sekda Kota Sibolga M Yusuf Batubara, SKM, MM beserta jajaran Pejabat Pimpinan Pratama, Camat dan Lurah di lingkungan Pemko Sibolga, serta unsur Kodim 0211/TT dan Polres Sibolga.