HUT Ke-23 DWP Kota Sibolga : Kader Harus Mampu Ciptakan Ketahanan Keluarga

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Mewakili Wali Kota Sibolga H. Jamaluddin Pohan, Sekda, M. Yusuf Batubara, S.K.M., M.M., menghadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-23 Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Sibolga, yang dilaksanakan di Gedung Nasional Kota Sibolga pada Kamis (15/12/22) pagi. Dengan bertemakan “Membangun perempuan cerdas untuk memperkuat ketahanan keluarga diera digital”.
Wakil Ketua TP. PKK Sibolga Lumsedia Sitompul, S.Pd, M.M., dalam sambutannya menyampaikan harapannya kepada seluruh anggota DWP kota Sibolga supaya dapat membawa perubahan yang berarti bagi masyarakat, khususnya terciptanya peningkatan ketahanan keluarga yang lebih baik, “Saya mengajak seluruh anggota DWP kota Sibolga untuk belajar mengasah keahlian pengembangan kemampuan dan menjadi panutan, mari terus bergerak untuk membangun Indonesia dengan semangat pemberdayaan dan penguatan perempuan”.
Dalam sambutan Wali Kota Sibolga selaku penasehat DWP Kota Sibolga, yang dibacakan Sekda Wali Kota menyampaikan, “Melalui momen peringatan HUT ke-23 DWP Kota Sibolga ini, marilah kita saling memperkuat rasa kebersamaan dan bangga terhadap organisasi serta sebagai wujud dukungan Organisasi sebagai mitra Pemerintah. Saya berharap kegiatan ini bukanlah sebatas rutinitas belaka, kedepannya seluruh perempuan yang ada di Kota Sibolga dapat diandalkan dalam segala hal, baik dalam pembangunan, organisasi maupun dalam keluarga”. ucap Wali Kota
Sementara sambutan Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan Kota Sibolga Masnah, S.E., menyampaikan “Selaku Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan, saya mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-23 untuk Dharma Wanita Persatuan. Mari kita terus bergerak, untuk membangun. pada ulang tahun ke-23 Dharma Wanita Persatuan, saya ingin mengajak kita semua untuk kembali mengingat landasan awal terbentuknya organisasi yang kita cintai ini. Untuk memberikan ruang bagi perempuan untuk berhimpun, saling belajar dan mengembangkan diri, hingga mampu memberikan kontribusi nyata dalam kemajuan keluarga dan masyarakat”.
Sebelumnya dalam laporan Ketua Panitia, yang juga merupakan Plt. Kadis PMK, PP & PA Kota Sibolga, Tatik Haryati Tanjung, S.H., melaporkan tujuan dari HUT DWP ke-23 ini adalah untuk meningkatkan silaturahmi, meningkatkan kepedulian dan kesetiaan kawanan sosial, meningkatkan kinerja dalam bidang pendidikan, sosial dan budaya. Peringatan puncak HUT DWP ke-23 Kota Sibolga dilaksanakan pada hari Kamis 15 Desember 2022, di Gedung Nasional Kota Sibolga. Pendanaan kegiatan ini bersumber dari APBD Kota Sibolga tahun 2022, pada pos kegiatan Dinas PMK, PP dan PA Kota Sibolga.
Setelah kata sambutan acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng, melihat kuliner hasil karya ibu-ibu DWP unit Kota Sibolga, pemberian tali asih berupa sembako secara simbolis kepada anggota DWP yang telah pensiun, diakhiri dengan foto bersama.
Hadir pada kegiatan ini, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs. Yasman, M.M., para Pimpinan OPD Kota Sibolga, Camat dan Lurah Kota Sibolga, para Organisasi Perempuan se-Kota Sibolga, serta para pengurus DWP Kota Sibolga.